lukisan by google
Negeri Edan
Negara kacau lahir pahlawan
Bahu membahu sisingkan lengan
Pancang tonggak negara aman
Pancasila dasar jadi panutan
Selayang sayang azabnya jaman
Lirak lirik cari dukungan
Uang belanja termakan angan
Usung idealisme ber-hujah iman
Koar koar di dalam gedung
Lima sila tinggal bayang
Ada uang salahpun menang
Naik banding siapa pinang
Maju salah mundur salah
Rakyat hidup berkereta gelisah
Sekarang memang jaman susah
Benar salah sulit dipilah
Biar negeriku carut marut
Tatanan hukumnya kian sengkarut
Cintaku pada negeri hingga maut
_______________________________________
@ lifespirit 14 Juli 2008.rev. 27 Maret 2011
hujah = alasan , tanda, bukti
ber-hujah*= beralasan/berkelit/bertanda/berbukti
Tidak ada komentar:
Posting Komentar