Sabtu, 18 Juni 2011

Bulan Tersungkur Dalam Sangkar

lukisan by google



Bulan Tersungkur Dalam Sangkar


Maka, nafsu itu adalah hidup
Pikiran tumbuh di hutan api
Dan engkau, yang karenanya jiwa terbakar
tak akan mendengar
nyanyian indera menuju ke Surga

Lalu, mesti dibagaimanakan kebahagiaan itu?

O, alangkah luas rahasia Kekasih,
saat engkau dilahirkan, saat itu pula
udara yang engkau hisap menjadi tangga
dan engkau mesti mendaki takdirmu
setapak demi setapak.

Duhai wahai diri yang kini tengah dijerat cinta
di mana hati merah
yang mengalir wangi sungai asmara?


__________________________________________
@ Imron Tohari _ lifespirit 19 June 2011

Tidak ada komentar:

Posting Komentar